Pekan ke 87 Jum'at Berbagi, Polres Bantaeng  Bagikan 530 Nasi Kotak

    Pekan ke 87 Jum'at Berbagi, Polres Bantaeng  Bagikan 530 Nasi Kotak

    BANTAENG - Polres Bantaeng bersama Pengurus Bhayangkari Cabang Bantaeng kembali membagikan nasi kotak, ratusan kotak dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

    Hal ini disampaikan oleh Kabag Logistik Polres Bantaeng Akp Sahabuddin saat memimpin apel. Jum'at ( 3/11/2023)

    Dalam amanatnya, dia menyampaikan bahwa kita melaksanakan kegiatan Jumat berbagi ini sudah rutin dilaksanakan dan ini merupakan titipan dari donatur yang kita jaga dengan baik, ucap Akp Sahabuddin.

    Dia berharap dengan adanya kegiatan Bantaeng berbagi sebagai wadah untuk silaturahmi sekaligus memberikan pesan-pesan Kamtibmas di tengah-tengah masyarakat.

    Tak sampai disitu, Perwira tiga balok ini menyebut sebanyak 530 nasi kotak siap saji dibagikan kepada masyarakat di pekan 87.

    Kabag log juga menyampaikan bahwa pada saat membagikan harus diiringi dengan senyum dan sapa, ini sebagai upaya atau cara mendekatkan antara Polri dengan masyarakat.

    "Semoga kegiatan kita ini diberkahi oleh Allah subhanahu wa ta'ala, " pungkasnya.

    Masyarakat yang mendapatkan nasi kotak merasa bersyukur dengan adanya program Bantaeng Berbagi. 

    Dia menilai kegiatan ini sebagai wadah untuk menjalin silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, ucap Iskandar Muis warga Kelurahan Letta, kecamatan Bantaeng.(***)

    bantaeng sulsel
    Jurnalis Indonesia Satu

    Jurnalis Indonesia Satu

    Artikel Sebelumnya

    Terus Kembangkan SDM, Pemkab Bantaeng Kerjasama...

    Artikel Berikutnya

    Kawal Tahapan Pemilu, Kapolres Bantaeng...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya

    Tags