Sosialisasi Tertib Berlalulintas, Polres Bantaeng Manfaatkan Siaran Radio

    Sosialisasi Tertib Berlalulintas, Polres Bantaeng Manfaatkan Siaran Radio

    BANTAENG - Satlantas Polres Bantaeng Polda Sulsel memanfaatkan salah satu stasiun radio  untuk sosialisasi pelaksanaan Operasi Patuh Pallawa 2023, Kamis (13/7/2023

    Sosialisasi mengangkat tema “Patuh dan Tertib Berlalu Lintas Cermin Moralitas Bangsa”, disiarkan lewat Radio Pantai Selatan Kabupaten  Bantaeng diharapkan bisa lebih luas menjangkau masyarakat dan dapat berinteraksi langsung dengan pemirsa radio.

    Sosialisasi lewat siaran radio  disampaikan oleh Kbo Satlantas polres Bantaeng Iptu Jaury  yang tergabung dalam Satgas Preemtif Operasi Patuh Pallawa 2023.

    Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara, SH., SIK., M.SI Melalui Kasat Lantas Iptu Musmulyadi, S.Pd mengatakan bahwa pihaknya sengaja melakukan sosialisasi melalui radio, karena dipandang efektif dan bisa menjangkau masyarakat Kabupaten Bantaeng.

    Harapannya masyarakat bisa tertib berlalu lintas untuk keselamatan dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.

    “ Operasi ini lebih mengedepankan kegiatan edukatif dan persuasif serta humanis. Untuk itu Kami mengimbau masyarakat menaati rambu rambu dan aturan lalu lintas, serta melengkapi surat kendaraan. Intinya kita ingin mengajak masyarakat supaya sadar untuk tertib berlalu lintas “ imbaunya

    Dengan sosialisasi Operasi Patuh Pallawa 2023 ini, kata Kasat Lantas  bisa menjadi upaya pencegahan terjadinya pelanggaran lalu lintas karena merupakan awal penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas. 

    Maka dari itu, Satuan Lalulintas Polres Bantaeng mengajak masyarakat di Kab. Bantaeng untuk selalu tertib dan mematuhi aturan berlalu lintas.(***)

    bantaeng sulsel
    Jurnalis Indonesia Satu

    Jurnalis Indonesia Satu

    Artikel Sebelumnya

    Serentak, Polres Bantaeng Kerja Bakti

    Artikel Berikutnya

    Kodim 1410 Bantaeng Karya Bhakti di Gereja...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024

    Tags